HADI HARTONO

Kamis, 05 Juni 2008

Memasang Kode Adsense Google

MEMASANG KODE GOOGLE ADSENSE

Setelah aplikasi AdSense disetujui, Anda dapat mengikuti panduan ini untuk segera mempersiapkan AdSense. Langkah-langkah di bawah ini akan membantu Anda dalam memasang unit iklan AdSense ke situs/blog Anda.
1. Setelah login ke account Anda, lalu pilih tab AdSense Setup.
2. Kemudian klik tab Get Ads (Dapatkan Iklan),
3. Lalu klik link AdSense For Content (Adsense untuk Konten) agar dapat membuat unit iklan Google standar.
________________________________________



4. Klik tanda bulat kecil Ad Unit (Unit Iklan). Karena Anda akan membuat unit iklan standar, pilih tombol radio Unit Iklan. Untuk mengaktifkan pilihan iklan lengkap yang akan ditampilkan pada halaman Anda, atur drop-down ke Iklan teks dan gambar (default).




________________________________________

5. Sekarang sesuaikan iklan Anda agar cocok dengan tampilan dan nuansa situs Anda. Pilih salah satu ukuran yang Anda kehendaki dari berbagai format iklan kami. Perlu diketahui bahwa unit iklan yang lebih besar dan luas cenderung menghasilkan performa yang lebih baik.


Kembali ke atas
________________________________________


6. Lalu pilih warna iklan Anda. Anda dapat memilih salah satu palet warna standar kami atau membuat palet sendiri. Anda dapat melihat contoh tampilan iklan berdasarkan warna yang telah dipilih.


________________________________________


7. Anda dapat melacak performa unit iklan, Anda dapat menambahkan saluran. Saluran menyediakan laporan yang lebih umum untuk performa unit iklan yang spesifik. Jika belum membuat saluran, Anda dapat mengabaikan langkah ini dengan mengklik Lanjut.

Kembali ke atas
________________________________________

8. Selanjutnya, Anda akan diminta untuk memberikan nama pada unit iklan AdSense. Nama tersebut akan memudahkan Anda mengubah tampilan atau pengaturan iklan dengan mudah melalui account Anda di lain waktu, karena itu pilih nama yang nantinya akan memudahkan Anda mengidentifikasi unit AdSense tersebut.





9. Terakhir, menyediakan kode iklan untuk unit iklan AdSense Anda. Klik di manapun dalam kotak abu-abu untuk memilih kode, kemudian klik kanan, lalu pilih Copy. Kini Anda dapat menyisipkan kode tersebut ke kode sumber HTML situs/blog Anda dengan mem-paste.




Sebaiknya anda tahu;
Kode AdSense diperoleh dari account penayang Anda. Kode ini harus ditambahkan ke halaman Anda untuk menampilkan iklan Google. Setelah anda meng-copy paste kode adsense tersebut ke kode sumber halaman html Web/blog yang diinginkan untuk menampilkan iklan Google. Jika telah diterapkan dengan benar, iklan Google akan segera muncul di layar. Pada awalnya, iklan yang muncul mungkin adalah iklan layanan masyarakat yang tidak memberikan penghasilan apapun kepada Anda. Namun, setelah crawler, iklan bertarget akan mulai muncul di layar.

Tidak ada komentar: